Ikuti Kami :

Disarankan:

Cecep Nurul Yakin Ajak ASN Tanam Pohon, Tolak Karangan Bunga Sebagai Ucapan Selamat

Senin, 21 April 2025 | 19:01 WIB
Cecep Nurul Yakin Ajak ASN Tanam Pohon, Tolak Karangan Bunga Sebagai Ucapan Selamat
Cecep Nurul Yakin Ajak ASN Tanam Pohon, Tolak Karangan Bunga Sebagai Ucapan Selamat. Foto: Istimewa

Memasuki hari pertama kembali bertugas pasca masa cuti untuk Pemungutan Suara Ulang (PSU), Wakil Bupati Tasikmalaya, Cecep Nurul Yakin, langsung menyampaikan pesan bernas kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN).

TASIKMALAYA, NewsTasikmalaya.com – Memasuki hari pertama kembali bertugas pasca masa cuti untuk Pemungutan Suara Ulang (PSU), Wakil Bupati Tasikmalaya, Cecep Nurul Yakin, langsung menyampaikan pesan bernas kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN). Dalam apel pagi yang digelar di halaman kantor pemerintah pada Senin (21/04/2025), Cecep mengajak para ASN untuk mulai peduli terhadap lingkungan dengan menanam pohon.

Alih-alih meminta ucapan selamat berupa karangan bunga jika nanti dirinya bersama Asep Sopari Al-Ayubi resmi dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati, Cecep justru mengimbau seluruh pihak untuk mengirim pohon, khususnya pohon pule, sebagai simbol kontribusi nyata bagi kelestarian alam.

“Kalau karangan bunga, dua hari juga sudah dibuang Satpol PP ke tempat sampah. Tapi kalau kirim pohon dan ditanam di jalur-jalur menuju pusat pemerintahan, itu jadi warisan hidup bagi daerah kita,” ucapnya di hadapan para ASN.

Cecep menyampaikan bahwa langkah kecil seperti menanam pohon bisa memberi dampak besar untuk masa depan. Ia menyoroti perubahan iklim dan meningkatnya suhu udara di Tasikmalaya yang kian terasa, sebagai alarm untuk mulai serius menjaga lingkungan.

“Kita harus kembalikan Kabupaten Tasikmalaya menjadi daerah yang rindang dan sejuk. Dengan menanam pohon, kita jaga sumber air, bersihkan udara, dan ciptakan ruang hijau yang bermanfaat untuk anak cucu kita nanti,” tutur Cecep.

Ia menutup sambutannya dengan kalimat penuh makna: “Tugas kita bukan mewariskan air mata, tapi mata air untuk generasi mendatang.” Seruan ini pun mendapat sambutan hangat dari para ASN yang hadir, menandai semangat baru di lingkungan pemerintahan Kabupaten Tasikmalaya pasca pemilu.

 

Editor
Link Disalin