Ikuti Kami :

Disarankan:

Ciamis Raih WTP ke-12 Berturut-turut, Bukti Tata Kelola Keuangan Transparan dan Profesional

Selasa, 27 Mei 2025 | 08:29 WIB
Ciamis Raih WTP ke-12 Berturut-turut, Bukti Tata Kelola Keuangan Transparan dan Profesional
Ciamis Raih WTP ke-12 Berturut-turut, Bukti Tata Kelola Keuangan Transparan dan Profesional. Foto: Istimewa

Pemerintah Kabupaten Ciamis kembali mencatatkan prestasi membanggakan dengan meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Jawa Barat atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2024.

BANDUNG, NewsTasikmalaya.com – Pemerintah Kabupaten Ciamis kembali mencatatkan prestasi membanggakan dengan meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Jawa Barat atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2024.

Penghargaan ini menandai ke-12 kalinya secara berturut-turut Pemkab Ciamis mendapatkan predikat tertinggi dalam audit laporan keuangan daerah. Penyerahan hasil pemeriksaan dilakukan di Auditorium BPK RI Perwakilan Jawa Barat, Senin (26/5/2025), dan disampaikan langsung oleh Kepala BPK RI Jabar, Eydu Oktain Panjaitan.

“Capaian WTP ini merupakan refleksi dari pengelolaan keuangan yang dilakukan secara profesional, transparan, dan bertanggung jawab oleh Pemerintah Kabupaten Ciamis,” ujar Eydu.

Pencapaian ini dinilai sebagai bukti kuat komitmen Pemkab Ciamis dalam menjaga integritas dan akuntabilitas tata kelola keuangan daerah. Tak hanya menunjukkan kepatuhan terhadap standar akuntansi pemerintahan, opini WTP ini juga memperkuat kepercayaan publik terhadap kinerja pemerintah daerah.

Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya, yang hadir dalam penyerahan penghargaan tersebut, menyampaikan apresiasi atas kerja keras seluruh jajarannya.

“Ini adalah hasil kerja sama dan kerja keras semua pihak. Terima kasih atas dedikasi yang telah ditunjukkan. Mari kita pertahankan capaian ini dan terus berinovasi demi pelayanan publik yang lebih baik,” kata Herdiat.

Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan lembaga pengawas seperti BPK dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang sehat dan kredibel.

Menurut Herdiat, opini WTP bukan sekadar capaian administratif, melainkan simbol dari integritas, profesionalisme, dan etos kerja seluruh elemen pemerintahan di Kabupaten Ciamis.

“Prestasi ini harus menjadi pijakan untuk melangkah lebih jauh, bukan untuk berpuas diri. Kami akan terus berkomitmen menghadirkan pemerintahan yang profesional demi kesejahteraan masyarakat Ciamis,” tegasnya.

Dengan raihan ini, Kabupaten Ciamis semakin memperkuat reputasinya sebagai salah satu daerah dengan sistem pengelolaan keuangan terbaik di Jawa Barat. 

Keberhasilan mempertahankan opini WTP selama 12 tahun berturut-turut menjadi contoh nyata bahwa pemerintahan yang transparan dan akuntabel bisa dicapai melalui kolaborasi semua pihak.

 

Editor
Link Disalin