Ikuti Kami :

Disarankan:

Jalur Ciamis Dilintasi Ribuan Kendaraan Pemudik, Dominasi Kendaraan Pribadi

Kamis, 03 April 2025 | 11:56 WIB
Jalur Ciamis Dilintasi Ribuan Kendaraan Pemudik, Dominasi Kendaraan Pribadi
Jalur Ciamis Dilintasi Ribuan Kendaraan Pemudik, Dominasi Kendaraan Pribadi. Foto: NewsTasikmalaya.com/Istimewa.

Arus lalu lintas di Kabupaten Ciamis terus mengalami peningkatan seiring dengan pergerakan arus mudik Lebaran 2025.

CIAMIS, NewsTasikmalaya.com – Arus lalu lintas di Kabupaten Ciamis terus mengalami peningkatan seiring dengan pergerakan arus mudik Lebaran 2025.

Berdasarkan survei Traffic Counting yang dilakukan Dinas Perhubungan Kabupaten Ciamis, tercatat 15.532 kendaraan melintas di wilayah Imbanagara dalam rentang waktu enam jam, dari pukul 00.00 WIB hingga 06.00 WIB.

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Ciamis, Dadang Mulyatna, menyatakan bahwa kendaraan dari arah Jabodetabek (Barat) mendominasi dengan jumlah 8.922 unit, sementara dari arah Jawa Tengah (Timur) tercatat 6.610 kendaraan. 

“Kami mencatat dominasi kendaraan yang melintas masih didominasi oleh kendaraan pribadi, baik sepeda motor maupun mobil pribadi. Sepeda motor menyumbang 49,7% dari total kendaraan, sedangkan mobil pribadi mencapai 40,7%,” ujar Dadang, Kamis (3/4/2025).

Rinciannya, dari arah Jabodetabek, terdapat 4.687 sepeda motor, 3.437 mobil pribadi, 281 ELF, dan 516 truk. Sementara dari Jawa Tengah, tercatat 2.691 sepeda motor, 3.135 mobil pribadi, 391 ELF, dan 393 truk.

Dadang menambahkan bahwa pihaknya terus melakukan pemantauan intensif untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas.

“Kami mengimbau kepada para pengendara agar tetap berhati-hati, mematuhi aturan lalu lintas, dan memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan prima sebelum bepergian,” tegasnya.

Survei ini dilakukan sebagai bagian dari upaya pengendalian transportasi selama periode mudik Lebaran 2025.

Dinas Perhubungan Kabupaten Ciamis akan terus memantau serta memberikan informasi terkini mengenai kondisi lalu lintas di wilayah Ciamis.

Editor
Link Disalin